Radarnasional,Palu-Kamis, 25 Juli 2024, pukul 07.00 WITA, bertempat di Jl. Pasidonggu, Kelurahan Duyu, Kecamatan Tatanga, Kota Palu, anggota Koramil 01/PB giat melaksanakan penanaman padi gogo bersama kelompok petani yang ada di Kelurahan Duyu.
Padi yang ditanam adalah varietas Impago Delapan dengan metode tanam tugal.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat membantu program pemerintah dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan serta perluasan area tanam (PAT).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut: BSIP Sulawesi Tengah, Ibu Andi Dalapati, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palu, Ibu Sridewi Yuni, SP, MSi, Koordinator BPP Duyu, Bapak Rifai, Anggota Koramil 01/PB, Babinkamtipmas Duyu, Bripka Wayan, Penyuluh Pertanian Kelurahan Duyu, Ibu Deli dan Kelompok Tani Kelurahan Duyu.
Perwakilan Anggota Koramil 01/PB menyampaikan bahwa TNI dan Masyarakat Kota Palu bersinergi dalam membangun kedaulatan dan kemandirian pangan untuk itu kami hadir dari semua elemen.
Dilaporkan Kegiatan selesai pada pukul 12.00 WITA dalam keadaan aman.