Kantor KPU Morowali Terbakar, Polres Jamin Keamanan Logistik Pilkada

oleh -1278 Dilihat

Radarnasional,Morowali – Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Morowali mengalami kebakaran pada Selasa dini hari (3/12/2024), diduga akibat korsleting listrik.

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 12.03 Wita tersebut merusak sebagian atap dan plafon kantor, sehingga memunculkan kekhawatiran terhadap keamanan logistik Pilkada 2024.

Kapolres Morowali AKBP Suprianto menegaskan bahwa logistik Pilkada tetap aman.

“Kami akan bertindak tegas dalam melindungi logistik Pilkada dan mengusut penyebab kebakaran ini sampai tuntas,” ujarnya.

Begitupula,Petugas Damkar berhasil memadamkan api tanpa kerusakan signifikan pada dokumen penting.

Proses penyelidikan penyebab kebakaran masih berlangsung, sementara masyarakat diminta ikut menjaga keamanan dan melaporkan hal mencurigakan demi kelancaran Pilkada.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.