Radarnasional,Parimo – Dalam rangkaian kampanye Pilgub Sulawesi Tengah 2024, Dr. Anwar Hafid, M.Si, calon gubernur nomor urut 2, menyapa ribuan warga di Desa Singura, Kecamatan Toribulu, Parigi Moutong, Sabtu (19/10/2024).
Anwar memaparkan visinya melalui Program BERANI (Bersama Anwar-Reny) untuk membawa Sulawesi Tengah menuju kesejahteraan.
Dalam orasi politiknya, Anwar menggunakan analogi kapal untuk menggambarkan perjalanan kepemimpinan. “Pemimpin itu ibarat kapten kapal.
Jika kaptennya berpengalaman, kapal akan mampu melewati badai dan sampai di tujuan dengan selamat. Kami siap menjadi kapten kapal Sulawesi Tengah menuju kesejahteraan,” tegasnya.
Anwar juga menekankan tiga kriteria penting dalam memilih pemimpin: pengalaman, ilmu, dan bukti nyata.
Ia menegaskan komitmennya untuk pendidikan gratis hingga perguruan tinggi, layanan kesehatan gratis dengan KTP, serta pembangunan infrastruktur dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.
“Kami siap membawa perubahan yang lebih besar untuk Sulawesi Tengah,” ungkap Anwar. Kampanye di Desa Singura juga menjadi momen silaturahmi dengan para tokoh masyarakat, pemuda, dan warga setempat.
Anwar menutup kampanye dengan ajakan untuk memilih dengan bijak pada 27 November 2024, sambil menegaskan, “Ayo naik Kapal KM Berani bersama kami.” ***