Pasangan Anwar Hafid-Reny Lamadjido Fokus Pada Pemuda dan Pembangunan Ekonomi di Acara BERANI Diadu

oleh -1091 Dilihat

Radarnasuonal,Banggai – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah 2024, nomor urut 2, Dr. Anwar Hafid, M.Si, dan dr. Reny Lamadjido, M.Kes, terlibat dalam diskusi terbuka dengan ratusan pemuda Luwuk dalam acara **BERANI Diadu** pada Kamis (24/10/2024).

Dalam forum interaktif ini, pasangan **BERANI** memaparkan visi serta program kerja mereka, terutama terkait pengangguran, keterlibatan pemuda, dan pembangunan ekonomi daerah.

Dr. Anwar Hafid menjelaskan program unggulan **Berani Cerdas**, yang memberikan dua pilihan bagi lulusan SMA: melanjutkan pendidikan dengan beasiswa atau mengikuti pelatihan kerja di Balai Latihan Kerja (BLK) modern.

“Kami berkomitmen untuk memberikan beasiswa dan pelatihan agar anak muda Sulawesi Tengah siap bersaing di dunia kerja atau membuka usaha sendiri,” ujar Anwar Hafid.

Sementara itu, dr. Reny Lamadjido menekankan pentingnya infrastruktur dalam membuka lapangan kerja baru, khususnya di sektor pariwisata.

Pasangan ini juga berjanji akan mengevaluasi izin tambang di wilayah Banggai dan melindungi nelayan lokal dari praktik penangkapan ilegal oleh kapal besar. ***

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.