Wali Kota Palu Dampingi Bank Dunia Tinjau Rehabilitasi Pascabencana di Sulawesi Tengah

oleh -719 Dilihat

Radarnasional,Palu, 18 Desember 2024 – Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE, mendampingi tim Bank Dunia dalam kunjungan lapangan ke sejumlah lokasi rehabilitasi dan rekonstruksi pascabencana gempa bumi, tsunami, dan likuefaksi di Sulawesi Tengah, Rabu (18/12/2024).

Lokasi yang dikunjungi meliputi Hunian Tetap (Huntap) Tondo 2, SD Negeri 2 Talise, SD Inpres 2 Talise, SD Negeri 1 Talise, serta Huntap Talise. Kunjungan ini juga dihadiri langsung oleh Carolyn (Carrie) Turk, Country Director Bank Dunia untuk Indonesia dan Timor Leste, bersama tim Bank Dunia lainnya.

Peninjauan tersebut merupakan bagian dari evaluasi hasil kerja sama antara Bank Dunia dan Pemerintah Indonesia dalam proyek Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana di Sulawesi Tengah, termasuk program NSUP-CERC dan CSRRP.

Selain itu, kunjungan ini bertujuan memetik pelajaran dari pelaksanaan proyek guna mendukung pencapaian tujuan pembangunan perumahan dan wilayah di masa depan.

Dalam wawancaranya, Wali Kota Hadianto Rasyid menyampaikan bahwa Bank Dunia memberikan tanggapan positif atas pembangunan Huntap yang dilakukan oleh Kementerian PUPR, meski sempat terkendala persoalan lahan.

“Mereka (Bank Dunia) memberikan respons yang baik. Jadi mereka datang untuk mengecek langsung karena proyek ini dibiayai oleh Bank Dunia.

Mereka meninjau pembangunan Huntap, SPAM, dan semua infrastruktur terkait. Alhamdulillah, respons mereka cukup baik,” ujar Hadianto.

Kegiatan ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kota Palu bersama mitra internasional untuk mempercepat pemulihan wilayah terdampak bencana demi kesejahteraan masyarakat.

Humas Pemkot Palu

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.