Wagub Sulteng Tinjau Kesiapan BERANI Sehat di RS Undata: “Jangan Mau Kalah!”

oleh -227 Dilihat

Radarnasional,PALU – Wakil Gubernur Sulawesi Tengah, dr. Reny A. Lamadjido, Sp.PK., M.Kes, meninjau kesiapan RSUD Undata dalam mendukung program BERANI Sehat pada Selasa (11/3).

Program ini memungkinkan warga Sulteng berobat hanya dengan membawa KTP, termasuk bagi yang belum terdaftar di BPJS Kesehatan atau memiliki status tidak aktif.

Dalam kunjungan ini, Wagub Reny menekankan pentingnya pelayanan yang manusiawi dan tanpa diskriminasi di RS Undata.

Ia meminta Instalasi Gawat Darurat (IGD) memiliki SOP yang jelas, termasuk waktu tunggu pasien dan proses transfer ke rawat inap.

“Kita tidak boleh kalah dengan rumah sakit lainnya. Ayo tingkatkan pelayanan supaya Undata jadi rumah sakit paling bagus di Sulawesi Tengah,” tegasnya.

Ia juga mendorong peningkatan Sistem Informasi Rumah Sakit untuk optimalisasi layanan di era digital serta mendukung tenaga medis Undata yang ingin melanjutkan pendidikan spesialis.

Direktur RS Undata, drg. Herry Mulyadi, M.Kes, menyambut baik program ini dan mengajak seluruh tenaga medis untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

(Ro Adpim Setdaprov Sulteng)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.